BUPATI SAMOSIR MONITORING PENATAAN PANTAI LAGUNDI
Kominfo Samosir (11/12)
Bupati Samosir, Vandiko T. Gultom didampingi Kadis Kebudayaan dan Pariwisata, Tetty Naibaho, Camat Onanrunggu dan Sekcam Onanrunggu, melakukan monitoring Pembangunan Penataan Pantai Lagundi-Onan Runggu, 11/12.
Dalam penataan objek wisata Pantai Lagundi, Pemkab Samosir melakukan pembangunan diantaranya, lansekap DTW Pantai Lagundi, pembangunan jalur pejalan kaki, tempat parkir, tempat ibadah, toilet, kios kuliner, panggung kesenian, lampu taman, plaza kuliner, gazebo, dermaga, rambu penunjuk arah, dan papan pusat informasi.
Penataan Pantai Lagundi merupakan suatu upaya yang dilakukan Pemkab Samosir dalam peningkatan sektor pariwisata di Perairan Timur Danau Toba. Dengan penataan dan kelengkapan fasilitas, diharapkan Pantai Lagundi akan menjadi salah satu objek pilihan para wisatawan.
Bupati Samosir, Vandiko T. Gultom berharap penataan Pantai Lagundi dapat terlaksana tepat waktu sehingga pada Natal dan Tahun Baru 2023 ini dapat dikunjungi para perantau yang pulang kampung maupun wisatawan.
Bagikan Artikel :