Launching Vaksinasi Anak Usia 6 s.d 11 Tahun Tingkat Kab. Samosir, Bupati Samosir Sampaikan Kepada Orang Tua Agar Tidak Takut dan Ragu Karena Vaksin ini Sudah Teruji
Kominfo Samosir (24/12)
Bupati Samosir Vandiko T. Gultom bersama Kapolres Samosir AKBP Josua Tampubolon, S.H, M.H, mewakili Kejari Samosir, didampingi Plt. Kadis Kesehatan drg. STT. Subarta SA, Plt. Kadis Pendidikan Tiar Turnip, Direktur RSUD dr. Hadrianus Sinaga Pangururan dr. Friska Situmorang, Danramil Pangururan Kapt. Inf. Donald Panjaitan, Camat Ronggurnihuta Sotar Silalahi Melaunching Kegiatan Vaksinasi Anak Usia 6 s.d 11 Tahun tingkat Kabupaten Samosir bertempat di SDN 5 Ronggurnihuta Kecematan Ronggurnihuta, Jum’at (24/12).
Plt. Kadis Kesehatan drg. STT. Subarta SA menyampaikan vaksinasi anak usia 6 s.d 11 tahun ini berdasarkan surat dari Dirjen Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Kementerian Kesehatan R.I dengan Nomor : SR.01.02/4/3309/2021 tanggal 13 Desember 2021, bahwa sasaran vaksinasi untuk anak usia 6 s.d 11 tahun tingkat Provinsi Sumatera Utara adalah sebanyak 1.616.233 orang dengan ketentuan vaksinasi anak usia 6 s.d 11 tahun adalah Kab/Kota yang sudah mencapai vaksinasi dosis 1 lebih dari 70% dan lansia di atas 60%.
Disampaikan bahwa ada 9 Kab/Kota di Sumut yang sudah bisa laksanakan vaksinasi usia 6 s.d 11 tahun dan salah satunya adalah Kab. Samosir, oleh karena itu kami mengajak kepada seluruh stakeholder terkait dan juga para orangtua untuk mendukung vaksinasi anak usia 6 s.d 11 tahun ini. Secara teknis vaksinasi anak usia 6 s.d 11 telah dilaksanakan di hampir seluruh Kecamatan yang dimulai sejak tanggal 22 Desember 2021, launching hari ini dimaksudkan sebagai penyemangat dan juga sebagai informasi ke publik sehingga nantinya dapat meyakinkan orang untuk mau berkunjung ke Samosir. Sebanyak 16.718 jiwa anak usia 6 s.d 11 tahun sesuai hasil sensus penduduk bahwa vaksinasi anak usia 6 s.d 11 harus didampingi oleh orangtua atau walinya dalam memudahkan proses skrining Vaksinasi anak usia 6 s.d 11 tahun yang ditargetkan akan selesai di bulan Januari 2022.
Dalam sambutannya Bupati Samosir menyampaikan bahwa di tengah pandemi Covid-19 yang terus bermutasi dengan varian terbaru Omicron saat ini, kita tetap bersyukur bahwa Pemerintah pusat sudah mengijinkan vaksinasi dilakukan kepada anak usia 6 s.d 11 tahun. Kami berharap agar anak-anak kami tidak merasa takut untuk divaksin, karena vaksinasi ini sangat bermanfaat bagi kesehatan kita dan juga orang lain.
Saat ini kita merupakan Kabupaten terbaik dalam percepatan vaksinasi Covid-19 yang dibuktikan dengan adanya penghargaan yang diberikan oleh Dinas Kesehatan Provinsi Sumatera Utara kepada Dinkes Kab. Samosir beberapa waktu yang lalu. Apresiasi kepada seluruh orang tua siswa, Dinas Pendidikan dan Dinas Kesehatan dalam pelaksanaan vaksinasi yang berjalan dengan baik sehingga target vaksinasi dosis 1 untuk anak sebanyak 16.718 jiwa dapat segera selesai pada bulan Januari 2022.
Bupati Samosir juga mengajak seluruh lapisan masyarakat agar tidak berubah dari segala aspek terlebih dari segi aspek Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS), karena dalam berperilaku sehat dan bersih maka dapat mencegah penyebaran Covid-19 dengan menerapkan 5 M.
Di akhir kata sambutannya, Bupati Samosir mengucapkan Selamat Hari Natal bagi kita semua, namun jangan bereforia berlebihan dan tetap mematuhi protokol kesehatan sehingga selama pelaksanaan Natal dan Tahun Baru tidak terjadi peningkatan kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di wilayah Kab. Samosir.