skip to Main Content

Clean Up Danau Toba 2021, “Gerakan Pembersihan Danau Toba”

Kominfo Samosir (11/11)

Dinas Lingkungan Hidup Provinsi Sumatera Utara melalui UPT Pengelolaan Kualitas Air Danau Toba bekerjasama dengan Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Samosir melaksanakan Kegiatan Clean Up Danau Toba 2021, “Gerakan Pembersihan Danau Toba” di Pantai Pintu Sona Kecamatan Pangururan, Kamis (11/11/2021).

Kepala UPT Pengelolaan Kualitas Air Danau Toba, yang diwakili oleh Kepala Seksi Pemantauan Kualitas Air, Edi Kristian Sitepu menyampaikan bahwa kegiatan Clean Up Danau Toba 2021 adalah salah satu upaya Provinsi Sumatera Utara dalam menjaga kelestarian lingkungan dan kualitas air Danau Toba. Keberadaan Eceng gondok di Danau Toba merupakan tumbuhan air yang cepat berkembangbiak, sehingga menjadi gulma air, akibat dari tertutupnya permukaan air yang menggangu kualitas air dan estetika. Diharapkan dengan kegiatan ini dapat menggugah masyarakat untuk ikut menjaga kebersihan dan memelihara Danau Toba, sehingga pencemaran dapat diminimalisasi. Ditahun yang akan datang kegiatan seperti ini akan tetap dilaksanakan dengan bekerjasama dengan Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Samosir dengan melibatkan masyarakat.

Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Samosir, Sudion Tamba menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Dinas Lingkungan Hidup Provinsi Sumatera Utara yang telah menginisiasi kegiatan clean up Danau Toba 2021. Diharapkan kegiatan seperti ini dapat dilaksanakan secara berkala di tahun yang akan datang, selain menjaga kualitas dan keasrian Danau Toba juga untuk mengajak dan mengedukasi masyarakat tentang menjaga kebersihan, kualitas dan kelestarian Danau Toba.

Lebih lanjut disampaikan, bahwa Pemerintah Kabupaten Samosir merencanakan akan mengajukan program dan kegiatan kepada BWS Sumatera Utara dan Dinas Lingkungan Hidup Provinsi Sumatera Utara untuk mendukung kegiatan pelestarian Danau Toba sebagai Kawasan Strategis Pariwisata Nasional Super Prioritas.

Bagikan Artikel :
Back To Top
Search